Melihat Penyajian Kopi Pasir Turki Yang Unik dan Berbeda



Mungkin kalian pernah mendengar tentang kopi Turki, tapi apakah pernah melihat dan merasakan sensasi keajaiban Kopi Pasir Turki?

Metode penyeduhan kopi tradisional Turki ini terbilang unik karena menggunakan media panci berisi pasir yang dipanaskan di atas tungku. Seorang barista akan menuang bubuk kopi dan air ke dalam panci khusus yang disebut Cezve, lalu letakkannya diatas pasir panas untuk 'memasak' kopinya.

Semakin dalam panci Cezve tertimbun pasir akan membuat semakin panas pula kopinya, barista mengontrol panci agar panasnya tidak berlebihan dan kopi tidak tumpah. Setelah berbusa hingga mencapai bagian atas teko, kopi akan dituang dalam cangkir demitasse kecil dan siap disajikan.

Selamat Menikmati!

Previous Next

نموذج الاتصال